memasak, aku bisa!

hari itu aku diberikan tantangan lagi, tantangannya adalah memasak. aku, pancar, dan teteh nia diberikan uang sebesar 100k. aku akan membeli bahan-bahan untuk memasak dengan uang itu. rencananya aku akan memasak ayam goreng mentega.
kami bersiap-siap untuk pergi ke pasar. setelah itu kami berangkat ke pasar. di pasar aku membeli :
-bawang merah
-bawang putih
-margarin
-ayam
-cabai hijau
-saori

kami sudah membeli bahan-bahan yang dibutuhkan. kami pulang lalu memasak.

bahan-bahan:
-bawang merah
-bawang putih
-margarin
-saori
-lemon
-cabai hijau
-ayam
-penyedap rasa 
-garam
-kecap asin
-kecap manis
-minyak

cara membuat:
1. siapkan ayam terlebih dahulu, cuci ayam hingga bersih lalu taruh ayam ke dalam wadah dan berikan perasan lemon juga garam aduk sedikit lalu diamkan.
iris bawang merah dan bawang putih. keluarkan isi cabai hijau lalu potong tipis-tipis.
2. setelah itu goreng ayamnya. taruh teflon baru panaskan lalu tuangkan margarin . goreng bawang merah dan bawang putih lalu tuangkan ayam. oseng-oseng lalu berikan setengah sendok garam, penyedap rasa, kecap asin, kecap manis, dan saori. oseng-oseng lalu berikan potongan cabai hijau.
3. sajikan selagi hangat. 
| Tidak ada komentar
Copyright © 2014. my blog